LG Optimus G, Handphone Android dengan Prosesor Quad Core Snapdragon S4 Pro Krait yang Super Mahal Resmi Diperkenalkan di Korea Selatan


Akhirnya, LG Mobile secra resmi memperkenalkan handphone Android yang bakal menjadi handphone Android tercanggih di pasaran, yakni LG Optimus G. Hal itu berkat penyematan prosesor quad core Krait Snapdragon S4 Pro 1.5GHz yang ditunjang dengan RAM 2GB. Untuk kapasitas penyimpanan, handphone ini menawarkan kapasitas yang besar, 32GB.

Di bagian layar, handphone ini datang dengan layar berukuran 4.7 inci True HD IPS dengan resolusi 1280 x 768 dengan rasio 15:9. Di bagian belakang, terdapat kamera 13MP atau 8MP yang dilengkapi LED flash serta mampu merekam video full HD 1080p. Handphone ini pun disuguhi dengan baterai 2100 mAH yang mampu bertahan selama 15 jam talk time dan 335 jam standby.
Optimus G ini menggunakan sistem operasi Android Ice Cream Sandiwich 4.0. Pihak LG pun merencanakan update Jelly Bean dalam waktu dekat. LG juga menyematkan fitur bernama QSlide Function yang memungkinkan Anda untuk menjalankan dua aplikasi secara bersamaan dan menampilkan keduanya di layar. Anda pun bisa mengatur ukuran dari kedua layar tersebut.
Mengenai harga, di Korea Selatan handphone ini dijual dengan harga 1 juta won atau sekitar 8,475 juta rupiah. Menurut rencana, handphone ini bisa dijumpai di pasar Korea Selatan pada minggu depan. Untuk pasar global, nampaknya akan dilakukan dalam waktu dekat. ‘

0 komentar:

Posting Komentar

 

.:: Blog _ Anti _ Gaptek ::. Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger